Hayo, siapa yang suka makan timun untuk lalapan? Yup, selain untuk dikonsumsi, ternyata timun juga punya banyak manfaat untuk kecantikan lho. Kandungan vitamin C, vitamin B1, vitamin A, hingga potasium dalam timun punya efek yang baik untuk kulit. Untungnya timun termasuk mudah ditemukan dan terjangkau, jadi kita nggak perlu repot deh.
Berikut ini Loop telah rangkum berbagai manfaat timun untuk kecantikan. Kira-kira untuk apa saja ya?
1. Mencerahkan Wajah
Sumber : beautyhealthtips.in
Kulit yang sehat adalah kulit yang bercahaya. Tapi, hampir setiap hari beraktivitas di luar ruangan terkadang bisa menyebabkan kulit menjadi kusam. Untuk mengatasinya, kamu bisa mencerahkan wajah hanya dengan masker timun lho.
2. Menghilangkan ‘Mata Panda’
Sumber : NDTV
Lingkaran hitam di bawah mata kadang bikin nggak pede. Kamu bisa menempelkan irisan timun ke bagian mata dan diamkan selama 30 menit. Timun memiliki kandungan antioksidan dan silica yang bisa menghilangkan mata panda.
3. Menghilangkan Selulit
Sumber : stylecraze.com
Nggak pede pakai rok karena punya selulit? Nggak usah khawatir. Kandungan phytochemicals yang ada pada timun mampu mempercepat produksi kolagen, sehingga menjamin elastisitas kulit secara perlahan. Oleskan saja timun yang sudah dihaluskan ke bagian kulit yang berselulit.
4. Mengatasi Rambut Rontok
Sumber : hellosehat.com
Bukan untuk kulit wajah saja kok, timun juga berguna untuk perawatan rambut. Konsumsi timun secara rutin agar rambutmu bisa lebih kuat dan nggak gampang rontok.
5. Mengurangi Minyak di Wajah
Sumber : stylecaster.com
Biasanya, timun dijadikan sebagai toner alami pada wajah. Ekstrak air timun bisa mencegah minyak berlebih dan memberikan kilau sehat untuk kulitmu. Wah, nggak perlu mahal-mahal pakai perawatan dokter ya.
6. Menghilangkan Komedo
Sumber : stylecaster.com
Campurkan jus timun dan yoghurt, kemudian aplikasikan pada area wajah yang berkomedo. Tenang saja, komedo di wajah pasti hilang seketika deh.
7. Mencegah Keriput
Sumber : beautyofgirls.com
Garis halus dan keriput memang akan datang tanpa disadari lho. Untungnya ada timun yang bisa kamu manfaatkan untuk mencegah keriput. Kandungan silikonnya mampu menjaga elastisitas kulitmu. Jadinya kulit wajahmu tetap awet muda deh.
Makanya, jangan remehkan timun ya. Ternyata manfaatnya untuk kulit kita banyak banget.
Yuk, aktifkan paket data Ilmupedia supaya belajar online jadi lebih mudah dan menyenangkan. Hanya mulai dari Rp2300 aja, kamu udah bisa mengakses 10 aplikasi edutech populer (Ruangguru, Quipper, Zenius, Cakap, dll) dan banyak situs e-Learning lainnya. Aktifkan paket data Ilmupediamu di link ini ya!